Breaking News

Personel Koramil 04/Talawi Kodim 0208/Asahan Bersama Warga Gelar Gotong-royong Pembangunan Jalan


Batu Bara
| Dalam rangka untuk memelihara dan menjalin hubungan baik dengan komponen masyarakat serta untuk meningkatkan Sinergitas antara dengan TNI, dalam kesempatan masyarakat ini tindakan TNI khususnya Koramil 04/Talawi Kodim 0208/Asahan yang diwujudkan dalam poin 8 Wajib TNI, mencerminkan komitmen mereka dalam mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh rakyat serta memastikan peningkatan kesejahteraan masyarakat, dengan melakukan pelatihan teritorial yang maksimal di wilayah maka, kekuatan pertahanan darat yang lebih tangguh dapat tercapai. Harapan dengan adanya pembangunan jalan setapak ini dalam aktivitas sehari-hari warga masyarakat bisa lancar yang mana sebelumnya jalan tersebut terkesan becek dan licin jika turun hujan.   

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pelatihan teritorial yang menjadi komitmen TNI dalam membantu masyarakat setempat serta meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personil Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Talawi jajaran Kodim 0208/Asahan Koptu Sambari turun kewilayah binaan untuk juga melaksanakan kegiatan Gotong royong bersama warga binaan, kegiatan Bakti TNI dalam rangka membantu warga membangun jalan setapak untuk akses masyarakat umum, membantu pembutan mal pengecoran jalan yang berjalan oleh, Babinsa mengajak warga agar tetap menjanlin silaturahmi dan Kekompakan untuk kemajuan Lingkungan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan berada di Dusun V Desa Perkampungan Petatal Kecamatan Datuk Tanah Datar Kabupaten Batu Bara, Kamis (17/04/2025).

Dalam rangka pembuatan Jalan Setapak, kegiatan Bakti TNI gotong royong pembangunan jalan setapak bersama masyarakat. Babinsa mengajak warga untuk bergotong-royong bersama untuk meringankan pekerjaan dan menghasilkan kekompakan serta keharmonisan antara Babinsa dan masyarakat. Pada kesempatan tersebut Babinsa Koptu Sambari menyatakan bahwa mereka melakukan pengecoran jalan Semenisasi ini secara gotong royong, menggunakan alat kerja manual dan sumber daya yang tersedia, kegiatan ini memiliki signifikansi penting karena jalan tersebut merupakan akses utama bagi warga setempat untuk mencapai perkebunan. Dengan pembangunan jalan ini, diharapkan masyarakat akan lebih mudah menjalankan aktivitas sehari-hari dan mengangkut hasil panen mereka, ungkap Babinsa Koptu Sambari.

© Copyright 2022 - SUMUT ONLINE | BAROMETER SUMATERA UTARA